Minggu, 22 Januari 2012

Kehidupan Desa


   Masyarakat adalah kumpulan dari individu individu yang memiliki tujuan yang sama dan menempati suatu daerah dan juga mempunyai hubungan baik antar sesamanya. Masyarakat dibagi menjadi dua tipe masyarakat, yang pertama adalah masyarakat kecil. Pada masyarakat kecil ini belum mengenal adanya pembagian kerja dan masih belum mengenal adanya kesatuan dan kesatuan. Tipe masyarakat yang kedua adalah masyarakat kompleks. Masyarakat komplek ini sudah sempurna dibandingkan dengan masyarakat kecil karena sudah mengenal ilmu tehnologi.
     
     Kehidupan didalam desa hubungan antar warganya sangat erat dan kekeluargaan. Mata pencarian penduduk desa biasanya adalah bercocok tanam, oleh sebab itu mereka sangat erat dan saling membantu karena mereka mempunyai tujuan untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka dengan cara bertani atau bercocok tanam. Gotong royong merupakan pekerjaan yang sudah biasa bagi mereka, seperti membuat jalan raya, membersihkan desa mereka dan lain- lain dengan bergotong royong. Kegiatan gotong royong ini akan membuat mereka semakin bersatu dan akrab seperti satu keluarga. Kehidupan yang tentram diciptakan didesa, setiap ada masalah yang timbul mereka akan segera menyelesaikannya dengan mengadakan musyawarah bersama, sehingga segala keputusan yang diambil untuk menyelesaikan masalah di dengar dan diterima oleh semua warganya.

      Keadaan yang nyaman dan tentram berada didesa, karena kehidupan disana masih sangatlah murni, masih belum tersentuh dengan era modern yang menimbulkan banyak efek negative. Tetapi banyak anak anak yang hanya dapat bersekolah sampai lulus sekolah dasar saja karena rata rata kepala keluarga mempunyai penghasilan dari bercocok tanam yang minim. Bahkan ada yang tidak lulus dalam menimba ilmu di sekolah dasar. Ini yang membuat banyak anak anak desa yang sudah bekerja pedahal umurnya masih anak anak. Sampai sekarang masih ada saja anak anak yang belum bisa membaca dan menulis. Pedahal anak anak dari desa adalah anak anak yang mempunyai bakat dan kreativitas.

     Udara di desa masih sangat bersih dan segar karena belum tercemar dengan pencemaran polusi dari pabrik atau dari asap kendaraan. Kehidupan sehat pun mereka jalani dengan memakan sayuran membuat masyarakat di pedesaan hidup dengan sehat karena pola makan mereka yang sehat, mereka menjalani hidupnya biasa biasa saja tanpa menyadari kalau mereka menjalani kehidupan sehat. Bercocok tanam merupakan kegiatan lain mereka. Dengan begitu sumberdaya alam terjaga dan terawat.

     Masyarakat di daerah pedesaan ramah ramah dan open terhadap semua orang, membuat orang yang berkunjug ke desa mereka merasa nyaman di tambah dengan suasana desa yang masih begitu alami, membuat orang yang berkunjung kesana merasa relaks dan bahagia. dan kebanyakan orang kota berlibur ke pedesaan..


Kamis, 12 Januari 2012

Tugas 4

4.1. Manusia sebagai individu selalu berada ditengah-tengah masyarakat, perilaku individu dalam kelompok ataupun tindakan terhadap orang lain bisa positif atau sebaliknya yaitu tindakan negatif diantaranya: menolong (helping), kerja sama (cooperation), kompetisi (competition), dan konflik (conlikct). Buatlah contoh tindakan/perilaku individu yang manganduk makna tersebut diatas minimal masing-masing tindakan satu contoh.


  1. Menolong (helping):
  • memberikan uang recehan atau ribuan kepada seorang pengemis.
  • seseorang lari ke dalam rumah yang sedang terbakar demi menyelamatkan seorang anak kecil yang terperangkap didalamnya.
  • seorang dokter yang menolong pasiennya.
  • dampak negatifnya membantu melakukan tindak kejahatan atau kecurangan.
     2.  Kerja sama (cooperation):
  • kerja sama bergotong royong membersihkan lingkungan sekitar rumah.
  • kerja sama dalam bermain futsal.
  • kerja sama membantu membangun masjid.
  • dampak negatifnya kerja sama dalam mencontek pada saat ujian.
     3. Kompetisi (competition):
  • dalam suatu lingkungan kelas, seorang pelajar atau mahasiswa/i berkompetisi agar menjadi yang terbaik dikelasnya.
  • dalam suatu lingkungan kerja, para pegawai atau karyawan berkompetisi secara sehat bekerja dengan sebaik mungkin agar menjadi yang lebih baik dalam perusahaannya.
  • dan dalam suatu perlombaan, para team atau pemain berkompetisi dengan team lain agar jadi pemenang.
  • dampak negatif kompetisi juga ada yaitu seperti sabung ayam.
     4. Konflik (conlikct):
  • konflik kebanyakn dampak negatifnya daripada positif, yaitu sering terjadinya konflik antar pelajar yang mengakibatkan keributan yang sering mengganggu para masyarakat.
4.2. Dalam kehidupan masyarakat selalu dijumpai keadaan yang sangat bervariasi dan dengan keadaan yang tidak sama. Pada sisi lain setiap manusia mengidam-idamkan adanya kesamaan, dalam agama mengajarkan bahwa setiap manusia mempunyai kesamaan derajat. Di badan dunia pun menganggap bahwa manusia mempunyai hak yang dibawanya sejak lahir yang melakat pada dirinya, terbukti adanya Universal Declaration of Human Right.
Tugas anda buat secara deskriptif pelapisan sosial yang ada pada masyarakat dan buat pula apa yang dimaksud dengan kesamaan derajat pada setiap manusia serta jelaskan dengan contoh dalam kehidupan sosial kemasyarakatan.

Stratifikasi sosial menurut Pitirim A. Sorokin adalah perbedaan penduduk / masyarakat ke dalam lapisan-lapisan kelas secara bertingkat (hirarkis).

Pitirim A. Sorokin dalam karangannya yang berjudul “Social Stratification” mengatakan bahwa sistem lapisan dalam masyarakat itu merupakan ciri yang tetap dan umum dalam masyarakat yang hidup teratur.

Stratifikasi sosial menurut Drs. Robert M.Z. Lawang adalah penggolongan orang-orang yang termasuk dalam suatu sistem sosial tertentu ke dalam lapisan-lapisan hirarkis menurut dimensi kekuasaan, privilese dan prestise.

statifikasi sosial menurut max weber adalah stratifikasi sosial sebagai penggolongan orang-orang yang termasuk dalam suatu sistem sosial tertentu ke dalam lapisan-lapisan hirarkis menurut dimensi kekuasaan, privilese dan prestise.

masyarakat  merupakan satu kesatuan yang didasarkan ikatan-ikatan yang sudah teratur dan boleh dikatakan stabil. didalam sistem masyarakat memliki kesempatan untuk jatuh ke lapisan yang ada dibawahnya atau naik kelapisan yang diatasnya. sistem yang demikian ini dapat kita temukan misalnya didalam masyarakat indonesi sekarang ini.

Kesamaan Derajat.
sifat perhubungan antara manusia dan lingkungan masyarakat pada umum'a adalah timbal balik, artinya seorang itu sebagai anggota masyarakatnya, mempunyai hak dan kewajiban. kesamaan derajat ini terwujud dalam jaminan hak yang diberikan dalam berbagai sektor kehidupan.
contohnya:
setiap warga negara mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan perlindungan negara, dengan tidak memandang status yang dimiliki orang tersebut.

Kamis, 05 Januari 2012

Pemuda dan Identitas

Pemuda Dan Identitas
Telah kita ketahui bahwa pemuda atau generasi muda merupakan konsep-konsep yang selalu dikaitkan dengan masalah dan merupakan beban modal bagi para pemuda. Tetapi di lain pihak pemuda juga menghadapi pesoalan seperti kenakalan remaja, ketidakpatuhan kepada orang tua, frustasi, kecanduan narkotika, masa depan suram. Semuanya itu akibat adanya jurang antara keinginan dalam harapan dengan kenyataan yang mereka hadapi.
Kaum muda dalam setiap masyarakat dianggap sedang mengalami apa yang dinamakan ”moratorium”. Moratorium adalah masa persiapan yang diadakan masyarakat untuk memungkinkan pemuda-pemuda dalam waktu tertentu mengalami perubahan.
Menurut pola dasar pembinaan dan pengembangan generasi muda bahwa generasi muda dapat dilihat dari berbagai aspek sosial, yakni:
1. Sosial psikologi
2. sosial budaya
3. sosial ekonomi
4. sosial politik
  •  Masalah-masalah yang menyangkut generasi muda dewasa ini adalah:
a. Dirasakan menurunnya jiwa nasionalisme, idealisme dan patriotisme di kalangan generasi muda
b. Kekurangpastian yang dialami oleh generasi muda terhadap masa depannya
c. Belum seimbangnya jumlah generasi muda dengan fasilitas pendidikan yang tersedia
d. Kurangnya lapangan dan kesempatan kerja.
e. Kurangnya gizi yang dapat menghambat pertumbuhan badan dan perkembangan kecerdasan
f. Masih banyaknya perkawinan-perkawinan di bawah umur
g. Adanya generasi muda yang menderita fisik dan mental
h. Pergaulan bebas
i. Meningkatnya kenakalan remaja, penyalahagunaan narkotika
j. Belum adanya peraturan perundang-undangan yang mengangkut generasi muda.
  • Peran pemuda dalam masyarakat
a. Peranan pemuda yang didasarkan atas usaha pemuda untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan.
b. Peranan pemuda yang menolak unsur menyesuaikan diri dengan lingkungannya
c. Asas edukatif
d. Asas persatuan dan kesatuan bangsa
e. Asas swakarsa
f. Asas keselarasan dan terpadu
g. Asas pendayagunaan dan fungsionaliasi
  • Arah Pembinaan Dan Pengembangan Generasi Muda
Arah pembinaan dan pengembangan generasi muda ditunjukan pada pembangunan yang memiliki keselarasn dan keutuhan antara ketiga sumbu orientasi hidupnya yakni.
a. Orientasi ke atas kepada Tuhan Yang Masa Esa.
b. Orientasi dalam dirinya sendiri
c. Orientasi ke luar hidup di lingkungan
Peranan mahasiswa dalam masyarakat
a. Agen of change
b. Agen of development
c. Agen of modernization

Tugas 3 Struktur Sosial ( Makro ) dan Mikro

  • Pengertian Struktur Sosial ( Makro )
Istilah struktur berasal dari kata structum (bahasa Latin) yang berarti menyusun. Dengan demikian, struktur sosial memiliki arti susunan masyarakat. Adapun penggunaan konsep struktur sosial tampaknya beragam. Walaupun demikian, kita dapat memberikan batasan-batasan melalui beberapa definisi struktur sosial menurut para ahli, yaitu sebagai berikut:
a. Menurut Radclife-Brown, struktur sosial adalah suatu rangkaian kompleks dari relasi-relasi sosial yang berwujud dalam suatu masyarakat. Dengan demikian, struktur sosial meliputi relasi sosial di antara para individu dan perbedaan individu dan kelas sosial menurut peranan sosial mereka.
b. Menurut Evans-Pritchard, struktur sosial ialah relasi-relasi yang tetap dan menyatukan kelompok-kelompok sosial pada satuan yang lebih luas.
c. Menurut Beattie, struktur sosial adalah bagian-bagian atau unsur-unsur dalam masyarakat itu yang tersusun secara teratur guna membentuk suatu kesatuan yang sistematik.
d. Menurut Raymond Firth, konsep struktur sosial merupakan analytical tool atau alat analisis yang diwujudkan untuk membantu pemahaman tentang tingkah laku manusia dalam kehidupan sosial.
Dari beberapa definisi tersebut, pada dasarnya yang terpenting dalam struktur sosial ialah relasi-relasi sosial yang penting dalam menentukan tingkah laku manusia. Dengan kata lain, jika relasi sosial itu tidak dilakukan dalam suatu masyarakat, masyarakat tersebut tidak berwujud lagi. Pada pelajaran sebelumnya, Anda sudah mengetahui bahwa wujud dari suatu masyarakat adalah adanya interaksi antarindividu yang menghasilkan nilai dan norma, adanya status dan peran, adanya kehidupan berkelompok, organisasi sosial, dan institusi sosial.
Artinya, pada masyarakat yang tidak berwujud, sudah tidak ada lagi interaksi di antara individu. Fungsi nilai dan norma tidak berlaku lagi dalam kehidupan bermasyarakat status dan peran tidak diakui lagi dan masyarakat cenderung untuk hidup masing-masing. Mampukah manusia hidup seperti ini? Kita bisa mengambil contoh pada kehidupan antarmanusia yang saling bertikai dengan bertindak sewenang-wenang terhadap orang lain, sehingga sering terjadi kekacauan, serta nilai dan norma tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
Kehidupan seperti ini dapat mengarah pada masyarakat disintegrasi. Apa bedanya dengan kehidupan pada zaman jahiliyah atau zaman kehidupan suku Barbar terdahulu? Ketika itu, manusia belum memiliki peradaban seperti pada zaman sekarang. Mengapa sekarang kita masih menemukan kehidupan demikian?
Secara definitif, struktur sosial diartikan sebagai suatu skema penempatan nilai-nilai sosial budaya dan organ-organ masyarakat pada posisi yang dianggap sesuai agar organisme masyarakat sebagai suatu keseluruhan dapat berfungsi dan kepentingan setiap bagian dapat berjalan dalam jangka waktu yang relatif lama. Dari skema inilah, dapat diketahui bahwa masyarakat sebagai organisme sosial tertinggi mempunyai fungsi yang paling umum.
Fungsi umum itu hanya dapat dilaksanakan dengan balk jika komponen-komponen dan suborgan yang ada di dalamnya bekerja dengan baik pula. Nilai-nilai sosial budaya dalam struktur sosial terdiri atas ajaran agama, ideologi, dan kaidah-kaidah moral serta peraturan sopan santun yang dimiliki suatu masyarakat. Setiap satuan nilai memitiki tempat dan peranan tersendiri.
Demikian juga kelompok-kelompok atau komponen-komponen sosial yang beragam, juga mengemban tugas yang sesuai dengan keahlian masing-masing. Setiap komponen dari struktur sosial tidak bekerja sendiri-sendiri, tetapi secara bersama-sama saling mengisi dan melengkapi. Semua kegiatan itu pada akhimya disatupadukan oleh organisasi besar yang disebut masyarakat.

  • Perilaku dalan struktur mikro berdasarkan pada pengamatan yang berada di sekolah sekolah, melihat peraturan peraturan yang ada disana terutama peraturan yang diwajibkan bagi siswa untuk datang tepat pada waktunya, menggunakan seragam yang telah di tentukan berdasarkan hari, dan bersikap hormat kepada semua guru. Kewajiban kewajiban tersebut ada dalam peraturan dan memiliki sanksi jikalau ada siswa yang melanggar peraturan tersebut. Dari contoh tersebut terdapat cara bertindak, berpikir dan berperasaan yang ada diluar sekolah, yang memaksa para siswa dan mengendalikan para murid dengan peraturan peraturan tersebut.
sumber dari: http://makalah-pendidikan.com/2011/definisi-struktur-sosial-menurut-para-ahli/

Minggu, 01 Januari 2012

Kehidupan Kota

     Dalam kehidupan kota pendidikan merupakan prioritas utama. Pendidikan menjadi hal yang paling penting dalam kehidupan di kota maupun di desa dan sebagai acuan bagi masyarakat kota untuk mendapatkan pekerjaan yang lebih layak. Dilihat dari biaya pendidikan di kota, pendidikan di kota lebih mahal dibandingkan dengan pendidikan pendidikan di desa. Tetapi ilmu yang didapat juga sebanding dengan apa yang dikeluarkan karena dapat dilihat dari segi fasilitas di kota lebih memadai untuk menghasilkan seorang pelajar yang mempunyai kemampuan dalam bidangnya masing masing.

     Masyarakat di perkotaan lebih banyak yang hidup menyendiri maksudnya adalah kurang bermasyarakat dengan tetangganya masing-masing mereka tidak begitu mengenal tetangganya karena itulah mereka kurang bersosialisasi. Mereka tidak hidup perkelompok seperti masyarakat desa melainkan hidup mereka individual. Kurang ramahnya lingkungan di perkotaan karena mereka lebih berpikir dirinya sendiri tanpa memikirkan orang lain. Pencemaran dan polusi banyak terjadi di perkotaan karena terlalu banyaknya kendaraan dan sering kali angkutan umum yang tidak merawat kendaraannya sehingga mengeluarkan asap yang banyak dan hitam. Di perkotaan Masyarakatnya juga kurang peduli terhadap kebersihan lingkungan disekitarnya. Kurang pedulinya masyarakat kota terhadap lingkungan membuat tercemarnya lingkungan terutama pada sungai di daerah perkotaan yang sering mengakibatkan banjir.
      Sungai didaerah perkotaan hampir semuanya tercemar akibat banyaknya masyarakat yang membuang sampah sembarangan di sungai, pabrik pabrik yang membuang limbah beracun di sungai atau dilaut. Disini  Kurangnya perhatian pemerintah dalam menangani pencemaran dikota membuat daerah perkotaan semakin kotor. Pohon-pohon ditebangi untuk dibuat pabrik, mall, jalan raya, dan lain-lainnya semakin memperburuk keadaan dikota. Banyak kejahatan yang terjadi dikota karena banyaknya pengangguran dan kurangnya kepedulian pemerintah kota terhadap para pengangguran. Ini adalah masalah yang sulit untuk diselesaikan karena banyaknya pengangguran didaerah perkotaan. Kejahatan penipuan banyak terjadi di daerah perkotaan karena mereka tidak mendapatkan pekerjaan yang layak untuk memenuhi keperluan hidup mereka. Masih banyaknya kemiskinan. Ada pula orangnya malas untuk bekerja sehingga mereka melakukan kejahatan karena pekerjaan yang tidak terlalu berat tetapi mendapatkan keuntungan yang banyak walaupun pekerjaan itu mempunyai resiko yang sangat berat. Mereka tidak mempedulikan keselamatan jikalau mereka tertangkap oleh pihak yang berwajib.